Cowok aneh


H-4 menjelang iftar
Ada seorang cowok datang ke toko. Ia berkacamata tebal (sangat). Penglihatannya tidak bagus. Berjalan pun kakinya seperti meraba raba jalan. Ketika ia mau melihat baju yang dipasang di manekin, ia tempelkan matanya di baju itu.
Lalu ia masuk ke toko. Menanyakan apakah ada elbise (long dress) ukuran 44? Kami menurunkan baju yang dimaksud dari gantungan di atas. Dan ia ingin mencobanya. Hah...what? Saya pastikan padanya bahwa baju yang ingin dicobanya baju cewek. Mungkin ia salah masuk toko pikir saya karena matanya tidak awas. Ternyata pikiran saya salah. Memang ia ingin mencoba baju tersebut. Kami (saya dan asisten yg membantu khusus momen lebaran) tanya kenapa mau mencoba?
"Saya ingin coba aja," katanya.
Kami mencegahnya untuk mencoba.
"Apakah kamu mau membelikan untuk seseorang? tanya kami. Kali aja ia punya kekasih yg ukurannya 44 dan bisa dicoba olehnya. Ternyata tidak jawabnya.
Ia keukeuh ingin mencoba, tanya fitting room di mana dan udah buka kacamatanya.
Kami pun keukeuh tidak memberi kesempatan untuk mencoba.
"Kalo saya beli gimana? berapa?" tanyanya.
"Kalo mau beli silakan aja, bukan urusan kami mau diapakan bajunya. Tapi kamu ga bisa coba baju ini karena ini baju cewek," tegas asisten.
Si cowok masih keukeuh pengen mencobanya.
Saya lari ke luar bertujuan utk minta bantuan siapa aja pegawe (cowok) toko sebelah yang sedang nongkrong untuk menangani cowok ini.
Dari luar saya mendengar kalo cowok ini juga nanyain khimar. Aduhh cowok ini mau ngapain sih.
Selama dagang di sini, baru kali ini ada cowok mau coba baju cewek. Rasanya pengen langsung ngusir aja. Tapi harus sabar. Customer is a king.

#ceritaramadan

Suamiku Pundung


Kemarin suamiku pulang kerja masih sore jadi saya dan anak bisa pulang cepat dari toko. Ketika sedang merebus ayam, bumer datang dan ngasih tahu kalo beliau udah masak untuk dinner. Asikkk jadinya ga usah masak.
Walaupun begitu, saya pengen makan seblak jadinya saya putuskan bikin seblak dicampur ayam rebus untuk makan sendiri karena saya pikir suami pulangnya masih lama. Ehhh saya lagi makan seblak, suami datang sebelum jam 9 malam (biasanya jam 10-an).
Waktu suami lihat saya sedang makan seblak, dia pun pengen. Dikiranya saya udah nyisihin barang sepiring. Padahal saya cuma masak buat sendiri. Duhhh udah dech suamiku pundung gara gara seblak. Udah dirayu buat makan berdua, ga mau. "Masak buat sendiri, ya udah makan sendiri aja," katanya sambil pundung.

Emine dan roller skate


Pagi ini emine ijin ke supermarket. Ehhh pulangnya dia bawa roller skate. Dia beli dengan uang angpao lebarannya.
Sebetulnya saya ga ngijinin untuk beli ini karena saya ga bisa mainnya jadi saya ga bisa ngajarin dan ga ada juga yg bisa ngajarinnya. Takutnya percuma aja beli tapi ga kepake.
Emine langsung belajar sendiri. Mulanya di dalam toko sambil pegangan ke rak baju. Terus aja bulak balik hingga bisa lepas tangan. Siangan udah berani main di luar. Alhamdulillah ini anak langsung bisa main roller skate hasil belajar sendiri. Meskipun harus terus diasah hingga bisa berlari kencang. Tapi ga tau gimana reaksi babanya kalau lihat roller skate ini.

Selamat Lebaran untuk yang Berpuasa


Kemarin suami cerita tentang ucapan selamat lebaran ini. Sepertinya ini kejadian tahun lalu. Suami mengucapkan selamat lebaran pada pegawe toko sepatu di sebelah dan orang itu memang berpuasa.
Salah seorang yang tidak berpuasa sebut saja Y. Dia bilang gini pada suami, "kok ga ngucapin selamat ke saya?"
Suami pun menjawab begini, "Ramazan bayram (Idul fitri) itu untuk orang-orang yg selama bulan ramadan berpuasa. Kamu kan ga puasa. Berarti ga perlu ngasih ucapan selamat Idul Fitri (Ramazan bayram mubarek olsun) ke kamu."
Si Y dan mayoritas pegawe di toko itu memang ga puasa dan seenaknya saja merokok di mana aja. Malah sepertinya orang yang puasa malu kalo ada di sana.
Tahun ini si Y ga kerja di sebelah tapi teman temannya tetap ga puasa padahal pemuda pemuda yg sehat. kemajuannya tahun ini, mereka ga sembarangan ngerokok. Kalo mau ngerokok mereka ngungsi dulu ke restoran di pojok atau ke cafe di seberang. Semoga tahun depan, mereka diberi hidayah oleh Allah untuk berpuasa di bulan Ramadan, aamiin.

First Impression FullTimeMom VS WorkingMom





Prakata
"Of all the rights of women, the greatest is to be a mother."
(Lin yutang)
Melihat sepak terjang para Full Time Mom (FTM) dan Working Mom (WM) membuat saya tertarik untuk menuliskannya. Tidak jarang ada pro kontra antara peran keduanya. Banyak yang membanding-bandingkan keduanya, FTM lebih baik daripada WM ataupun sebaliknya.
Memang, apa pun yang dilakukan para ibu tak akan lepas dari komentar orang-orang di sekitarnya. Ketika sang ibu berkeputusan untuk berhenti dari pekerjaannya dan menjadi FTM, akan ada komentar baik itu positif maupun negatif. Begitu pun ketika ibu yang sudah melahirkan tetap memilih bekerja, pasti komentar akan datang betubi-tubi.
Tidak mudah berperan sebagai FTM atau WM. Siapa pun yang berkomentar, mereka tak tahu apa yang ada di balik keputusan yang diambil oleh FTM dan WM tersebut.
Dalam buku ini, dipaparkan tentang lika-liku menjadi FTM dan WM. Semoga para FTM dan WM, tidak patah semangat dan terus berkarya untuk keluarganya dan memberikan inspirasi bagi yang lainnya.
Menjadi FTM maupun WM merupakan perjuangan seorang ibu untuk membahagiakan keluarganya. Tidak pantas rasanya, membandingkan peran keduanya karena mereka sama-sama berjuang demi keluarga.
Semoga para FTM dan WM tidak menjadi galau jika mendengar ada orang yang berkomentar negatif tentang peran kalian. Lebih baik terus berkarya untuk kebahagiaan dan masa depan keluarga.
Salam hangat,
Penulis

Puasa?

Barusan (siang bolong ramadan) lihat cowok sehat dan gagah yang di tangan kanannya pegang tasbih dan di tangan kirinya pegang rokok yg berasap alias sedang merokok. Pemandangan seperti ini bukan hal aneh di turki yg notabene bependuduk mayoritas islam (ktp).

#ceritaramadan

Kematian

Pagi ini di channel TLBC (t.me/tlbc1), saya post quote tentang kematian.
"Ölüm son değil, ölüm bir göçtür." (kematian bukanlah akhir, kematian adalah sebuah migrasi) -Taptuk Emre quote dalam sinetron Yunus Emre - Aşkın Yolculuğu.
Ini berarti ada kehidupan setelah dunia yaitu akhirat.
Ketika online di FB, newsfeed dipenuhi berita kematian salah satu teman penulis yang merupakan survivor kanker, mba Tri Wahyuni Zuhri. Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Semoga amal ibadah beliau diterima Allah SWT, aamiin. Al Fatihah

#ceritaramadan

ga puasa dan ga bersih :(

Kemarin dalam perjalanan pulang di bus, menjelang iftar.
Saya duduk di baris kedua dari belakang.
Di belakang saya duduk seorang pemuda cakep, sepertinya usia sma.
Saya mencium bau makanan. Tengok sana sini mencari sumbernya. Eh ternyata cowo cakep di belakang saya lagi makan ciki dengan cueknya. Udah beres makan, dia buang bungkusnya ke jalan lewat jendela dekat saya.
Aduhhh ini anak cakep cakep ga puasa, ngotorin lingkungan pula.
Saya turun bus duluan. Pas nyampe rumah, adzan maghrib berkumandang. Alhamdulillah.


#ceritaramadan

4 Hari ga Ketemu Kangen Banget


Kemarin, seorang teman yang (kurleb) 2 minggu lalu sudah "diikat" oleh sang pujaan hati mampir ke toko. Rupanya ia sudah tidak kerja di toko sepatu lagi. Hal ini menyebabkan pertemuannya dengan kekasih hatinya berkurang. Karena tidak bekerja, jadi tidak bisa sering keluar rumah. Mungkin begitu konsekuensinya.
"4 hari ga ketemu, kangen banget," katanya pada saya.
"Kamu baru 4 hari, saya 4 tahun ga pernah ketemu tau," gumamku dalam hati.
Ya, 4 tahun kami tidak pernah bertemu. Intensitas menelpon pun tak menentu. Apalagi video call belum pernah, harus ke warnet tertentu (catet ya war-net). Belum trend waktu itu yg namanya video call.
Statusnya saat itu anak kuliahan yang ngekos. Tentunya tak bisa menelpon sering sering, lintas benua gitu, mahal bo. Kecuali jika bapanya punya pabrik duit hehe.
Apalagi ketika ia wajib militer. Nelpon dua minggu sekali aja udah untung. Pernah waktu itu 19 hari baru nelpon.
Ketika bertemu untuk pertama kali di dunia nyata, setelah 4 tahun ber LDR, kami langsung mengikat janji sehidup semati di depan penghulu, alhamdulillah.

[Jual e-book] Aktivitas Seru Ramadan

Ramadan sebentar lagi... Kita sambut Ramadan dengan suka cita :) Ini lo ada ebook aktivitas yang seru untuk Ramadan. *** Aktivitas Seru Rama...