Google Map

Kemaren sore, datang ke toko saya pasangan turis muda dari Tajikistan. Awalnya si istri sempat khawatir ga bisa komunikasi karena bahasa kami beda. Saya hanya bisa sedikit Russian dan Dia hanya bisa sedikit English. It's OK, toh akhirnya kami bisa sepakat dalam transaksi.
Si istri mencoba beberapa baju dan si suami menyukainya. Mereka menanyakan harga setiap baju yang akan dicobanya. Saya memberikan harga sesuai dengan yang tertera di price tag. Mereka tidak berkomentar mahal, pun tidak menawar. Tapi mereka menanyakan apakah ada diskon?
"Tentu, nanti saya kasih diskon," jawab saya sambil tersenyum.
Selagi si istri mencoba baju di fitting room dan saya membereskan baju yang tidak akan dibeli, si suami menunjukkan sesuatu di hpnya. Saya pikir dia akan menunjukkan foto baju yang sedang dicari, ternyata...
"Mba, lihat deh," ujarnya sambil memperlihatkan sesuatu di hpnya.
Ternyata dia memperlihatkan foto toko saya di google map.
"Saya cari toko baju muslim, lalu muncul toko ini. Lalu kami kemari dengan taksi." Jelasnya.
Alhamdulillah, berkat pencariannya di google map, mereka berhasil memborong di toko saya 🙂
Untuk teman-teman yang sedang berwisata di Alanya, silakan mampir ke toko saya. kita minum teh bareng di sini 😉


No comments:

Post a Comment

Belajar Bahasa Turki Online

  Bagi teman-teman yang ingin belajar bahasa Turki,  ini ada kursus singkat sebulan saja. per batch hanya 10 orang. Investasinya murah aja k...