Film Ngobrol



Ya, semalam, saya dan suami nonton film yang isinya ngobrol semua. Kami sebetulnya ingin nonton film action. Ketika search di youtube, suami menuliskan kata "katil" yang artinya "pembunuh". Nah, film yang kami tonton ini, judulnya "Katil" bla bla bla. Udah deh kami klik film ini.

Awalnya ada perempuan nelpon terus disambung dengan seorang lelaki yang menawarkan diri untuk mengantar dengan setting di Hong Kong. Si lelaki bilang kalau dia penulis, selain sebagai pegawai di salah satu kantor keuangan. Suami pun menebak-nebak akan terjadi pembunuhan dan scene pembunuhan itu ditulis oleh si lelaki. 

Kami menunggu akan ada aksi pembunuhan atau apalah yang sejenisnya, tapi tidak ada adegan itu atau pun sejenisnya yang mendekati. Kami pun sabar menunggu adegan aksinya. Tapi tak muncul adegan aksi sedikit pun. Ini film full mengobrol dengan akhir yang tidak puguh hu hu hu. Film ini diakhiri dengan adegan di dalam taksi yang mana kedua pemain wanita dan pria ini saling menatap dan tamat.

Hah, saya langsung tertawa terbahak bahak di tengah malam. Sedangkan suami ngomel ngomel karena dia sangat kecewa dengan judul filmnya. Entah siapa yang telah menulis film ini dalam bahasa Turki seperti itu. Kami benar-benar terjebak dengan judulnya.

Barusan saya searching film ini dengan menuliskan nama karakter wanita dan pria tersebut. Ternyata film ini berjudul "Already Tomorrow in Hong Kong".

Hadeuuhhh ga nyambung amat sih dengan pembunuhan wkwkwkw

No comments:

Post a Comment

112

dibaca: yuz on iki, ini adalah nomor panggilan darurat di Turki. Kalo di Amrik ada 911, maka di Turki ada 112. Dulu panggilan darurat polisi...