Bukti dengan Prestasi

"Mau ngapain juga di sini. Palingan ga ngerti yang diomongin di depan," begitu kata salah satu wali murid ketika tau saya mau pulang sebelum rapat aile birliği (family union) berakhir.

Rapat tersebut membicarakan saldo keuangan aile birliği (ab) dan pemilihan ketua serta perangkatnya. Saya datang setelah duhur. Rapatnya molor. Waktu asar udah mepet ampir abis. Saya ijin pulang ke salah satu guru. Lagian menurut saya ga hadir rapat ini pun gpp. Bukan rapat kelas yang membahas perkembangan belajar anak.
 
Ga tau ibu itu masih inget ga dengan apa yang dikatakannya. Tapi saya ga akan pernah lupa walau udah berlalu beberapa tahun lalu.

Siapa yang tidak mengerti dengan bahasa turki? Saya buktikan dengan dua kali menjuarai lomba membaca antar wali murid di sekolah anak. Dalam lomba pertama, ibu itu cuma meraih juara dua.

Format lombanya begini, ditentukan satu buku untuk dibaca. Diberi waktu sebulan utk membacanya. Lalu ditentukan satu hari utk ujian tertulis. 20 soal pilihan ganda.

Alhamdulillah dua kali lomba, saya berhasil menjuarainya yang mana peserta lainnya orang turki semua.

No comments:

Post a Comment

Tip dari turis Albania

  sewaktu nongkrong di depan toko ada ibu ot yang nanya harga jaket yang digantung di atas pintu (otomatis menghadap ke toko). pas balik bad...